Kontigen Senedi Meraih Juara Umum Ramadhan Cup 1446 H
W!narto 28 Maret 2025 23:46:28 WIB
Grogol (Sida Samekta, 23 Maret 2025). Pagelaran Lomba Ramadhan Cup tingkat Kalurahan Grogol edisi tahun 1446 H / 2025 M selalu meriah. Event tahunan yang diselenggarakan oleh Forkom ini menjadi ajang prestasi para santriwan-santriwati TKA/TPA dari 6 Padukuhan. Dengan jenis perlombaan yang sama dari tahun ke tahun Ramadhan Cup jadi ajang bergengsi dan unjuk kemampuan mulai dari tingkat usia PAUD hingga SLTA.
Tahun ini Ramadhan Cup dilaksanakan hari Sabtu, 23 Maret 2025 bertempat di Masjid Ki Ageng Pemanahan dan Balai Kalurahan Grogol. Diawali dengan upacara pembukaan di Masjid Ki Ageng Pemanahan yang dihadiri oleh Lurah Grogol dan Ketua P2A Grogol dan diakhiri dengan Pengajian Nuzulul Qur’an bersama Ustadz Junendra.
Diakhir acara diumumkan kejuaraan setiap lomba dan kontingen Padukuhan Senedi berhasil menjadi juara umum dengan mengumpulkan 6 emas, 5 perak dan 6 perunggu. Dan berikut hasil kejuaraan Ramadhan Cup Forkom Grogol tahun 1446 H/2025M :
- Senedi : 6 emas, 5 perak, 6 perunggu
- Grogol : 4 emas, 2 perunggu
- Gerjo : 3 emas, 4 perak, 4 perunggu
- Karangmojo A : 3 emas, 1 perak
- Tungu : 1 perak, 4 perunggu
- Karangmojo B : 1 perunggu
Selamat kepada para juara dan tetap semangat untuk yang belum beruntung, masih ada kompetisi di tahun depan (TIM_SID)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kalurahan Grogol Mendapatkan Program Pengembangan Kebudayaan dari UGM
- Kaltana Grogol Resmi Dikukuhkan Menjadi Kaltana Ke-90
- Pelaksanaan Simulasi dan Pengukuhan Kaltana Grogol
- Semangat Gladi Bersih Simulasi Penanggulangan Bencana di Grogol
- Kunjungan Tim Verifikasi Desa Preneur di Grogol
- Pemasangan Rambu Jalur Evakuasi dan Titik Kumpul Mendukung Kaltana Grogol
- Pelatihan Pembentukan Kaltana Grogol, 14-29 April 2025