Mendapatkan Seragam Identitas, Jagawarga Kalurahan Grogol Siap Bekerja
W!narto 06 November 2024 00:04:01 WIB
Grogol (Sida Samekta, 3 November 2024). Pasca dibagikannya seragam Rompi Jagawarga dari Satpol PP Kabupaten Gunungkidul, kini kelompok Jagawarga Kalurahan Grogol segera merapatkan barisan untuk bersiap mengemban amanah yang diberikan, begitu juga yang telah dipersiapkan di Kalurahan Grogol.
Kelompok Jagawarga dari 6 Padukuhan sudah mengenakan seragam identitas Jagawarga dan membulatkan tekat untuk bekerja melayani dan mengayomi masyarakat. Tampak beberapa personil Jagawarga mengalami pergantian. Personil tua digantikan oleh yang muda agar semakin gesit dan aktif dalam setiap tugas dan kegiatan.
Jagawarga sendiri diprioritaskan untuk turut mengamankan situasi menjelang maupun pelaksanaan Pilkada di bulan November serta dilarang ikut terlibat kampanye maupun tim pemenangan salah satu calon. Artinya kelompok Jagawarga harus bersikap netral dalam pemilu Pilkada tahun 2024. Selamat bertugas untuk Jagawarga Kalurahan Grogol (TIM_SID).
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pemandangan Asyik Saben Hari Minggu di Kawasan Grogol Kaloka.
- Panewu Paliyan Meninjau Lokasi Dampak Angin Kencang di Grogol
- Keterangan Saksi Mata dan Lurah Grogol atas Robohnya Rumah Melon Grogol
- Monev BKK Rintisan Desa Mandiri Budaya Desa Prima
- Penyaluran BLT DD Periode Bulan Oktober Tahun 2025
- Kalurahan Grogol Didatangi Tim Roadshow Monev Pertanahan Kolaborasi (Rotasi)
- Launching Inovasi Pemanfaatan Sistem Informasi Untuk Peningkatan Pelayanan Publik













