Ditinjau Panewu, Kerja Bakti Masyarakat Paska Hujan Disertai Angin
W!narto 16 April 2024 09:07:06 WIB
Grogol (Sida samekta)— Hujan deras disertai angina melanda hampir di semua wilayah di Gunungkidul termasuk Kalurahan Grogol Kapanewon Paliyan, Kamis 14 Maret 2024 waktu sore hari. Akibat guyuran hujan deras dan angina kencang ini banyak pepohonan yang tumbang melintang di jalan maupun patah mengenai kabel listrik mengakibatkan listrik padam seketika. Kerusakan sebagian rumah juga terjadi karena genting tersapu angin.
Paska kejadian itu pagi harinya masyarakat melakukan kegiatan kerja bakti evakuasi pohon tumbang, penebangan pohon yang dilewati kabel PLN dan juga perbaikan atap rumah, Jum’at 15 Maret 2024. Seperti yang dilakukan warga Padukuhan Gerjo yang memang terdapat banyak pohon tumbang ataupun patah. Dukuh Gerjo Rahmad Agus Priyana bersama pemuda melakukan kerja bakti dilokasi RT 15 dan 16 dan mendapat kunjungan Panewu Paliyan beserta tim Kapanewon Paliyan yang sengaja keliling ke Kalurahan untuk memonitor dampak hujan angina di Kapanewon Paliyan.
Panewu Paliyan sangat mengapresiasi kegiatan warga yang dengan cepat mengatasi dampak hujan disertai angin serta menghimbau agar hati-hati menggunakan alat gergaji mesin dan kabel PLN yang menempel pohon (TIM_SID).
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kalurahan Grogol Mendapatkan Program Pengembangan Kebudayaan dari UGM
- Kaltana Grogol Resmi Dikukuhkan Menjadi Kaltana Ke-90
- Pelaksanaan Simulasi dan Pengukuhan Kaltana Grogol
- Semangat Gladi Bersih Simulasi Penanggulangan Bencana di Grogol
- Kunjungan Tim Verifikasi Desa Preneur di Grogol
- Pemasangan Rambu Jalur Evakuasi dan Titik Kumpul Mendukung Kaltana Grogol
- Pelatihan Pembentukan Kaltana Grogol, 14-29 April 2025